Untuk pertama kalinya, Audi meluncurkan kendaraan jenis Sport Utility Vehicle (SUV) bermesin diesel di Indonesia, dengan nama Audi Q7 3.0 TDI. Hebatnya lagi, mobil mewah ini dipasarkan di tanah air dengan harga on the road di Jakarta sebesar Rp 1,52 miliar. Wow!
“Bulan ini sudah tiba dua unit, dan sudah laku. Target kita di tahun 2008 sekitar 50 unit Audi Q7 3.0 TDI. Kalau yang versi mesin bensin kan total sudah laku sebanyak 20 unit. Kita optimis penjualan mobil premium ini akan diminati kalangan tertentu kelas atas,” kata Gunadi Sindu Winata, Presiden Direktur Indomobil Group, yang didampingi CEO PT Garuda Mataram Motor Susilo Darmawan di Jakarta, Rabu (19/3).
Audi Q7 3.0 TDI mengusung mesin 3.0 liter dengan daya maksimal 233 bhp, dan torsi 500 Nm. Besutan baru ini melengkapi jajaran Audi yang sebelumnya menawarkan mesin bensinAudi Q7 4,2-Liter yang ada di pasar lokal. Keunggulan Audi Q7 3.0 TDI terletak pada common ral fuel injection system generasi ketiga dengan piezo inline injector yang mengatur semburan solar yang dibakar. Turbocahrger dengan variable turbin nozzle geometry yang terdapat di bagian V engine juga menyempurnakan performa mobil ini.
Boleh dibilang mesin V6 merupakan yang teringan saat ini, Air intercooler dengan 2 change bekerja secara partikel. Sementara, diesel catalysed soot folter sebagai standar sehingga mesinnya memenuhi batas Emisi Euro-IV. Audi Q7 3.0 TDI Quattro tiptronic untuk sprint dengan akselerasi dari 0-100km per jam diklaim hanya 9,1 detik dan top speed dibatasi 210 km per jam. Konsumsi bahan bakarnya diklaim 10 km per liter dengan kapasitas tangki mencapai 100 liter solar. Jarak tepuhnya mencapai 952 km bisa mengarungi jarak Jakarta-Surabaya tanpa isi solar di jalan.
Menurut Gunadi, pasar otomotif di Indonesia di tahun 2008 mulai menggeliat, dan hingga akhir tahun ditaksir penjualan mobil secara nasional mencapai 520.000 unit. PenjualanAudi Q7 3.0 TDi untuk mengisi ceruk pasar yang kecil di segmen SUV premium dengan pangsa pasar, sekitar 8 persen setahun. (PersdaNetwork/hbk)
Kompas
Tidak ada komentar:
Posting Komentar